Tentang Kami

Titikdua.net mengambil tagline Merajut Kata dan Inspirasi Kehidupan. Berisi kumpulan karya sastra seperti puisi, pantun, ucapan, serta karya tulis lainnya yang populer di kalangan generasi muda Indonesia.

Mulai online pada akhir tahun 2017, tepatnya 02 Desember. Dibangun oleh seseorang yang menyukai sastra dan sedikit bisa baca tulis.

Nama Titikdua.net terinspirasi dari tanda baca titik dua (:) yang penggunaannya berfungsi untuk menjelaskan atau menguraikan sesuatu hal dengan lengkap dan terperinci.

Filosofi dari tanda baca titik dua (:) tersebut merepresentasi misi Titikdua.net untuk tidak hanya sekadar memberikan inspirasi, tetapi juga menjadi referensi utama dan dipercaya bagi pembacanya dalam menemukan tema yang mereka cari.

Di bawah ini adalah performa Titikdua.net di bulan November 2019, dan terus bertumbuh hingga sekarang.

Performa November 2019

Untuk kepuasan pengunjung, saran dan kritik sangat diperlukan. Dan jika ada, bisa hubungi kami melalui info di halaman kontak.

Titikdua.net ingin agar kamu bisa mengungkapkan isi hati lewat kata-kata, tidak hanya memendamnya sendiri dalam hati, agar kamu mencinta sastra dan pengetahuan secara umum.

Salam hangat. 😉

Akmal Bahtiar