5 Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum (Biologi, Fisika, dan Kimia)

Berikut beberapa contoh kata pengantar laporan praktikum (terbaru 2020) yang bisa Anda jadikan rujukan. Anda hanya perlu menyalin contoh yang kami berikan dan sedikit mengedit di bagian yang diperlukan sehingga sesuai dengan tema atau judul laporan praktikum Anda

Contoh yang kami berikan untuk memudahkan Anda menyusun laporan praktikum terutama di bagian kata pengantar, jadi Anda hanya perlu sedikit usaha untuk memperbaikinya.

Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum Biologi

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur atas kehadirat Tuhan YME, atas segala kebesaran dan limpahan nikmat yang diberikanNya, sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan percobaan biologi berjudul “ Perkecambahan Biji Kacang Hijau “.

Adapun penulisan laporan percobaan ini bertujuan untuk menemukan kondisi-kondisi yang diperlukan untuk perkecambahan biji kacang hijau dan mengetahui faktor yang mempengaruhi biji kacang hijau untuk berkecambah.

Pada penulisan percobaan ini, berbagai hambatan telah penulis alami. Oleh karena itu, terselesaikannya laporan percobaan ini tentu saja bukan karena kemampuan penulis semata-mata. Namun karena adanya dukungan dan bantuan dari pihak-pihak yang terkait.

Sehubungan dengan hal tersebut, perlu kiranya penulis dengan ketulusan hati mengucapkan terima kasih kepada Bapak Pengajar Mata Pelajaran Biologi kelas XII IA 3 yang telah membimbing penulis dalam menyelesaikan laporan percobaan ini. Penulis juga berterima kasih kepada semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, yang telah membantu menyelesaikan laporan percobaan ini.

Dalam penyusunan laporan percobaan ini, penulis menyadari pengetahuan dan pengalaman penulis masih sangat terbatas. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan adanya kritik dan saran dari berbagai pihak agar laporan percobaan ini lebih baik dan bermanfaat.

Akhir kata, penulis ucapkan semoga Tuhan YME selalu membalas budi baik Anda semua.

Surabaya , Maret 2020

Penulis

Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum Fisika

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadiran Allah SWT atas segalah limpahan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktikum Fisika Dasar II yang disusun berdasarkan pengalaman kuliah dan sumbangan pemikiran dari pembimbing dosen Fisika Dasar II dan beberapa teman.

Penulis dapat menyelesaikan Laporan Pratikum Fiska Dasar II ini tidak terlepas dari doa dan dorongan semangat serta perhatian yang didapat dari saudara-saudara, rekan-rekan mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Teknik Ibnu Sina Batam Program Studi Teknik Industri dan dosen Fisika Dasar II yang telah membimbing penulis serta telah banyak menyumbang hasil pemikiran serta memberi bantuan moril maupun materil kepada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Laporan Fisika Dasar II dengan selesai.

Penulis menyadari bahwa Laporan Praktikum Fisika Dasar II ini jauh dari kesempurnaan, mempunyai kesalahan dan kekurangan, kritik dan saran membangun dikemudian hari sangat menyenangkan hati dan nurani penulis.

Akhirnya penulis berharap semoga laporan Praktikum Fisika Dasar II ini dapat memberikan sumber informasi dan pikiran yang dapat membantu kita dalam menempuh program studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Ilmu Teknik Ibnu Sina Batam.

Batam, April 2020

Nurmalita Sari Nasution

Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum Kimia

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan YME, karena atas rahmat dan hidayah-Nya lah sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Semester Kimia Dasar ini tepat pada waktunya.

Penulis sendiri menyadari bahwa dalam laporan ini masih terdapat banyak kekurangan serta masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu penulis mengharapkan adanya kritik dan saran demi perbaikan dan penyempurnaan ini.

Laporan ini disesuaikan dengan berdasarkan materi-materi yang ada. Laporan ini bertujuan agar dapat menambah pengetahuan dan kreativitas dalam belajar ilmu kimia. Serta dapat memahami nilai-nilai dasar yang direfleksikan dalam berpikir dan bertindak.

Akhir kata, semoga laporan ini dapat bermanfaat bagi kita semua dan bagi pihak yang membutuhkan.

Jambi, Desember 2020

Penulis

Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum Biokimia

KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat Rahmat dan Hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan praktikum Biokimia yang berjudul “Protein dan Asam amino” ini dapat diselesaikan dengan tepat waktu.

Tak lupa pula, penulis mengucapkan terima kasih kepada asisten dosen, teman-teman, serta semua pihak yang terlibat dalam proses penyelesaian laporan praktikum ini.

Penulis menyadari bahwa dalam proses penulisan laporan ini masih jauh dari kesempurnaan baik materi maupun cara penulisannya. Namun demikian, penulis telah berusaha dengan segala kemampuan dan pengetahuan yang dimiliki sehingga dapat selesai dengan baik.

Penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi perbaikan laporan-laporan praktikum penulis selanjutnya.

Jambi, April 2020

Penulis

Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum Pengukuran

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang atas rahmat-Nya kami dapat menyelesaikan penyusunan laporan praktikum dengan materi “Pengukuran”.

Penulisan laporan ini adalah salah satu tugas dan praktikum untuk mata pelajaran Fisika di SMA negeri 1 Martapura.

Dalam penulisan laporan praktikum ini kami merasa masih banyak kekurangan-kekurangan baik pada teknis penulisan maupun materi, mengingat akan kemampuan yang kami miliki. Untuk itu kritik dan saran dari semua pihak sangat kami harapkan demi penyempurnaan pembuatan laporan ini.

Dalam penulisan makalah ini saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang membantu dalam menyelesaikan penelitian ini, khususnya kepada Ibu Hj. Ayu Herlina Rustam, S.Hut., M.Pd. yang telah memberikan pengarahan dan dorongan dalam laporan ini.

Semoga materi ini dapat bermanfaat dan menjadi sumbangan pemikiran bagi pihak yang membutuhkan, khususnya bagi kami sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai

Martapura, 04 September 2020

Penyusun

Contoh Kata Pengantar Laporan Praktikum IPA

KATA PENGANTAR

Puji syukur penyusun panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penyusun dapat menyelesaikan laporan Praktikum IPA ini dengan baik.

Dari hasil yang telah dilakukan dan dicapai selama penyusun mengikuti proses pembelajaran di UPBJJ-UT Jambi Pokjar Rimbo Bujang, penyusun banyak mendapatkan pengetahuan berharga yang tak ternilai, yang pada akhirnya menjadi dasar dan bahan bagi penyusun dalam membuat laporan Praktikum IPA ini.

Selain itu, laporan ini disusun untuk memenuhi salah satu tugas akhir semester II (dua) di UPBJJ-UT Jambi Pokjar Rimbo Bujang.

Penyusunan laporan tugas akhir semester II (dua) ini, tentu tidak lepas dari bimbingan dan arahan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penyusun menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam penyusunan laporan tugas akhir semester II (dua) ini, di antaranya :

  1. Bapak Upomo Budiarso, S.Pd, M.Kom selaku Tutor Praktikum IPA di UPBJJ-UT Jambi Pokjar Rimbo Bujang;
  2. Kedua Orang tua, teman-teman Mahasiswa dan saudara-saudara yang telah memberi bantuan baik moril, maupun materi dan juga semua pihak yang telah banyak membantu dalam pembuatan laporan ini.

Penyusun menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan walaupun penyusun telah bekerja dengan maksimal.

Maka dari itu, penyusun mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari semua pihak guna perbaikan, selanjutnya penyusun berharap Laporan Praktikum IPA (Fisika) ini akan memberi manfaat bagi pembaca yang nantinya membuat Laporan Praktikum IPA (Fisika).

Rimbo Bujang, 29 Mei 2020

Penyusun